Cara Melihat Nomor Indosat yang Baru

Indosat adalah salah satu operator seluler yang menawarkan layanan terbaik untuk Masyarakat. Selain itu, kamu bisa berkomunikasi lebih lancar setiap hari. Kamu pun perlu mengetahui cara melihat nomor Indosat, agar orang lain dapat menghubungimu dengan mudah.

Tak bisa dimungkiri banyak orang masih sering lupa, bahkan tidak pernah mencatat nomor ponselnya. Padahal, informasi tersebut sangat penting lho. Kamu bisa membagikannya kepada siapapun, termasuk relasi untuk meningkatkan jaringan bisnis nanti.

Nomor HP sudah menjadi data diri penting yang tidak boleh dilupakan. Sayangnya, ada beberapa pengguna Indosat yang lupa nomor ponselnya sendiri. Jangan khawatir karena kamu bisa mengecek, sekaligus menyimpannya tanpa ribet, baik dengan atau tanpa aplikasi yang cepat dan mudah.

Cara Melihat Nomor Indosat

mengetahui dan melihat nomor Indosat yang lupa.

Bukan rahasia umum kalau orang-orang mungkin pernah lupa, bahkan tidak pernah mencatat nomor HP nya sendiri. Jika kamu termasuk salah satu orang yang dimaksud, sebaiknya simpan informasi tersebut sekarang juga. 

Pengguna Indosat harus melihat nomornya terlebih dulu, kemudian masukkan ke kontak di HP masing-masing. Kami akan membantumu untuk mengecek, sekaligus menyimpannya dengan mudah. Kami sudah menyiapkan tutorialnya yang bisa diikuti dan disimak melalui artikel ini.

Cara Melihat Nomor Indosat Lewat Kode UMB *123*30#

Untuk mengetahui nomor Indosat sendiri, kamu hanya perlu menghubungi kode UMB *123*30# secara gratis lho. Penasaran, kan? Berikut langkah-langkahnya yang bisa dilakukan dengan mudah, yakni:

Langkah 1: Buka Aplikasi Telepon

Pengguna nomor Indosat bisa mengikuti panduan awal sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Telepon atau Phone di HP kamu terlebih dulu.
  • Ketik *123*30#.
  • Klik Panggil atau Call untuk memproses layanannya.

Langkah 2: Cek Nomor Indosat

Nomor Indosat akan langsung muncul di layar. Kamu pun dapat melihat batas masa aktif yang tersedia. Jika tidak ada kebutuhan lain, tekan tombol Batal atau Cancel.

Cara Melihat Nomor Indosat Lewat Kode USSD *123#

Nomor Indosat kamu sendiri bukan sekadar diketahui melalui panggilan UMB saja. Pasalnya, kamu dapat menggunakan kode USSD *123#, sedangkan tutorialnya adalah sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Telepon atau Phone melalui smartphone kamu.
  • Ketik *123#
  • Klik Panggil atau Call
  • Pilih menu Info atau tekan angka 2
  • Klik Kirim
  • Ketik angka 7
  • Klik Kirim lagi
  • Terakhir, tunggu beberapa saat sampai informasi nomor Indosat kamu muncul di layar.

Cara Lihat Nomor Indosat Lewat Missed Call

Kamu bisa melakukan panggilan telepon kepada seseorang, misalnya salah satu anggota keluarga di rumah. Hubungi orang tersebut selama 5-10 detik, kemudian tutup teleponnya. Jika sudah, tanyakan nomor Indosat milikmu kepada mereka.

Cara Lihat Nomor Indosat Lewat Aplikasi MyIM3

Pelanggan setia Indosat pun dapat menggunakan aplikasi MyIM3, guna mengetahui nomor sendiri dan semua layanan yang ada. Berikut tutorialnya untuk diikuti dan diperhatikan dengan benar, yaitu:

  • Unduh aplikasi MyIM3 melalui Google Play Store atau App Store.
  • Klik Install.
  • Jalankan dan buka aplikasi tersebut.
  • Isi informasi tertentu yang dibutuhkan.
  • Pada halaman utama, nomor Indosat kamu akan muncul secara otomatis.
  • Catat nomor HP ke kontak ponselmu (jika perlu).

Cara Lihat Nomor Indosat Lewat Situs Resmi

Indosat menyediakan situs resmi yang berfungsi untuk menampung semua informasi bagi pelanggan. Kamu pun dapat mengaksesnya guna mengetahui nomor HP sendiri. Panduannya bisa disimak dibawah ini:

  • Kunjungi situs resmi Indosat melalui www.myim3.indosatooredoo.com/ceknomor.
  • Masukkan nomor KTP dan KK ke kolom tersedia.
  • Centang kolom I’m not a robot untuk verifikasi.
  • Klik Periksa atau Cek.
  • Nomor Indosat kamu akan langsung ditampilkan.

Cara Lihat Nomor Indosat Lewat Call Center

Kamu bisa menghubungi pusat bantuan, alias call center untuk mengetahui nomor Indosat sendiri. Panggilan ini dikenakan pulsa mulai dari Rp.500. Berikut langkah-langkahnya yang bisa dicoba, yaitu:

  • Buka aplikasi Telepon atau Phone di HP kamu terlebih dulu.
  • Ketik 185.
  • Klik Panggil atau Call.
  • Jika sudah terhubung, beritahu bahwa kamu ingin menanyakan nomor Indosat yang digunakan.
  • Ikuti instruksi call center dengan baik dan benar.
  • Terakhir, tunggu beberapa saat sampai nomor Indosat sudah berhasil diketahui.

Cara Lihat Nomor Indosat Lewat Email

Jika panggilan ke CS Indosat sedang sibuk, alangkah baiknya untuk menghubungi mereka melalui email. Mereka akan memproses permintaanmu selama beberapa menit saja. Simak panduan lengkapnya dibawah ini:

  • Buka aplikasi Gmail di HP kamu.
  • Pilih menu Email Baru atau Compose di bagian kanan bawah.
  • Ketik cs@im3.id ke kolom penerima.
  • Ketik Cek Nomor IM3 ke kolom subjek pesan.
  • Isi kolom pesan dengan permintaanmu untuk menanyakan nomor Indosat yang digunakan.
  • Klik Kirim.
  • CS Indosat akan langsung memproses permintaanmu.

Cara Lihat Nomor Indosat Lewat SMS

Fitur SMS dapat kamu gunakan untuk mengetahui nomor Indosat sendiri lho. Kamu hanya perlu menyiapkan pulsa sebesar Rp.500, agar satu pesan bisa terkirim. Berikut tutorialnya yang perlu diketahui, diantaranya:

  • Buka aplikasi Pesan atau Message melalui smartphone kamu.
  • Pilih menu Buat Pesan Baru atau Create New Message.
  • Ketik SMS dengan permintaan untuk mengirimkan nomor Indosat milikmu.
  • Kirim SMS kepada salah satu kontak terdekat, misalnya kakak atau adik.
  • Klik Kirim atau Send.
  • Terakhir, tunggu beberapa saat sampai SMS kamu dibalas dengan informasi yang diminta.

Cara Lihat Nomor Indosat Lewat WhatsApp

Kamu bukan sekadar mengetahui nomor Indosat melalui email dan telepon saja, melainkan WhatsApp juga. Simaklah panduannya yang sudah kami rangkum dibawah ini:

  • Buka aplikasi WhatsApp di HP kamu terlebih dulu.
  • Pada halaman utama, klik Menu atau tekan tombol titik tiga di bagian kanan atas.
  • Pilih menu Setelan atau Setting yang ada pada bagian bawah.
  • Pada bagian Pengaturan, ketuk simbol foto profil WA kamu.
  • Cek nama akun dan nomor Indosat yang muncul di layar.
  • Terakhir, salinlah nomornya untuk disimpan ke kontak ponselmu.

Cara Lihat Nomor Indosat Lewat Instagram

Untuk mengetahui nomor Indosat melalui Instagram, maka kamu bisa mengikuti dan menyimak panduan berikut:

  • Buka aplikasi Instagram di HP kamu.
  • Cari akun indosat yang terverifikasi.
  • Jika sudah ketemu, ketuk opsi Kirim Pesan atau Send Message.
  • Kirim DM untuk menanyakan nomor Indosat yang digunakan.
  • Terakhir, tunggu beberapa saat sampai DM kamu dibalas oleh CS Indosat.

Cara Lihat Nomor Indosat Lewat Twitter

Bagi kamu yang menggunakan Twitter, CS Indosat bisa dihubungi melalui platform ini untuk menyebutkan nomor HP kamu. Informasi selanjutnya hanya dapat diketahui lewat panduan berikut:

  • Buka aplikasi Twitter atau X melalui smartphone kamu.
  • Pilih menu Pencarian di bagian bawah.
  • Ketik @IndosatCare ke kolom pencarian.
  • Klik Cari atau Search.
  • Pada halaman Profil, ketuk opsi Pesan Langsung atau Direct Message (DM) di samping tombol Follow.
  • Isi kolom DM untuk menanyakan nomor Indosat milikmu.
  • Klik Kirim.
  • CS Indosat akan langsung membalas DM dengan nomor ponselmu.

Demikian informasi lengkap mengenai cara melihat nomor Indosat dengan cepat, mudah dan praktis. Kamu bisa mengetahui informasinya melalui aplikasi, hingga media sosial. Selamat mencoba!