Cara Mengecek Resi Standar Express yang Baru

Kamu mungkin tahu kalau Shopee adalah salah satu e-commerce terbaik dan terbesar di Indonesia. Mereka menghadirkan jasa ekspedisi terkemuka, guna membantu konsumen untuk menerima barang pesanannya. Selain itu, cara mengecek resi Standar Expres pun sangat mudah dilakukan.

Shopee Standard Express masih menjadi andalan, apalagi ketika kamu membeli produk tertentu dari ShopeeMall. Kamu pun bakal memperoleh barang pesanan dalam kurun waktu kurang dari 5-7 hari saja lho.

Jika kamu sering membeli produk dari luar negeri di Shopee, jasa ekspedisi ini sangat familiar dan selalu diandalkan untuk mengantar barangnya ke rumah. Di samping itu, para pemula yang baru pertama kali membeli barang dari negara lain, kurir ini sangat direkomendasikan agar keamanan produk pesanan tetap terjamin.

Pengertian Shopee Standard Express

Shopee Standard Express pertama kali diperkenalkan pada tahun 2018. Kala itu, Shopee sebagai e-commerce yang menghadirkan inventory management (manajemen persediaan), yakni Service by Shopee.

Inovasi tersebut akhirnya berkembang menjadi nama Shopee Express (SPX) pada tahun 2019, atau sekarang dikenal sebagai Shopee Xpress yang sangat bermanfaat untuk pelanggannya. Meski begitu, layanan ini hanya bisa dimanfaatkan oleh beberapa penjual tertentu yang sudah memenuhi persyaratan berlaku.

Jenis-jenis Layanan Pengiriman Shopee Standard Express

Sebagai informasi, jasa ekspedisi ini mempunyai empat macam layanan pengiriman untuk semua pelanggannya. Berikut semua pelayanan kirim barang dari Shopee Standard Express, diantaranya:
  • Standard
Layanan ini paling sering digunakan, sedangkan konsumen tidak perlu menunggu waktu lama untuk memperoleh pesanannya. Pihak Shopee memastikan kamu akan menerima barangnya selama 1-3 hari.
  • Sameday
Jika ingin mendapatkan barang pesanan lebih cepat, gunakan layanan pengiriman Sameday dari Shopee Standard Express. Sebab, kurir Shopee akan mengantarkan pesananmu maksimal 6 jam saja.
  • Instant
Untuk mendapatkan produk yang dipesan lebih cepat lagi, berarti kamu harus menggunakan layanan pengiriman Instant. Kurir Shopee akan membawanya ke rumahmu maksimal 3 jam sejak diambil oleh mereka.
  • Hemat
Seperti namanya, kamu bisa mendapatkan ongkos kirim lebih murah ketika memanfaatkan layanan pengiriman ini. Selain itu, pelanggan hanya perlu menunggu selama 2-14 hari untuk mendapatkan barang pesanannya.

Cara Mengecek Resi Standar Express

Mengecek Resi Standar Express

Shopee Standard Express adalah alternatif untuk siapa saja yang ingin meningkatkan barang pesanan saat dikirim ke alamat tujuan. Jika kamu sering selalu memesan produk dari Cina atau Korea Selatan, maka bisa menggunakan jasa pengiriman tersebut. 

Kamu harus melacak barang pesanan dengan nomor resi yang diperoleh, sedangkan tutorialnya akan dibahas lewat artikel ini. Kami sudah merangkum panduannya dengan lengkap, agar lokasi keberadaan produk yang dipesan dapat diperoleh secara akurat.

Metode 1. via Website Bea Cukai

Seperti kami sebutkan bahwa Shopee Standard Express biasanya didominasi oleh kurir yang mengantar barang dari luar negeri. Kamu pun dapat melacak pesanan dengan mengecek resi Standar Express melalui website Bea Cukai, sedangkan tutorialnya perlu disimak dibawah ini:

Langkah 1: Buka Situs Resmi Bea Cukai

  • Buka aplikasi Google Chrome di HP kamu terlebih dulu.
  • Ketik Bea Cukai ke kolom address bar, atau akses laman www.beacukai.go.id.

Langkah 2: Masukkan Nomor Resi

  • Pada halaman utama, masukkan nomor resi ke kolom tersedia.
  • Isi kode captcha untuk verifikasi.
  • Klik Submit atau Track.

Langkah 3: Lacak Pesanan

  • Informasi tentang status pesanan akan muncul di layar.
  • Baca dan pastikan barangnya akan tiba di alamat tujuan sama seperti estimasi waktunya.

Metode 2. via Website Resmi

Jika diperhatikan dengan baik, penggunaan situs resmi Shopee Standard Express (SF Express International) tidak berbeda dengan Bea Cukai, apalagi untuk melacak pesanan dengan nomor resi. Kamu dapat memeriksa barang yang dipesan melalui tutorial berikut:

  • Kunjungi situs resmi Shopee Standard Express melalui www.intl.sf-express.com atau www.spx.co.id.
  • Pada halaman utama, masukkan nomor resi secara manual atau otomatis ke kolom tersedia.
  • Klik Cek Resi atau Lacak.
  • Terakhir, tunggu beberapa saat hingga status pelacak pesanan sudah berhasil diketahui.

Metode 3. via Website JNE

JNE termasuk salah satu jasa ekspedisi yang sudah lama bekerja sama dengan Shopee. Kamu pun dapat melacak pesanan dengan nomor resi Standar Expres melalui laman resminya. Berikut langkah-langkahnya yang perlu diketahui, yaitu:

  • Akses website www.jne.co.id melalui peramban browser HP atau laptop kamu.
  • Pada halaman utama, masukkan nomor resi ke kolom yang ada.
  • Isi kode captcha dengan benar dan teliti.
  • Klik Cari atau Search.
  • Cek mengenai status pengiriman barang dari luar negeri yang sudah dipesan.
  • Untuk mengetahui informasi lebih rinci, ketuk nomor AWB (AirWay Bill).
  • Informasi tentang tabel riwayat akan muncul tentang lokasi keberadaan produk yang dipesan.
  • Jika ada keterangan Delivered to, pesanan seharusnya sudah tiba di alamat tujuan.
  • Hubungi CS Shopee untuk mendapatkan informasi lanjut jika ada keterlambatan.

Metode 4. via Website CekResi

CekResi.com adalah website umum yang hampir sering diakses untuk melacak pesanan online. Kamu dapat memeriksa nomor resi Shopee Standard Express melalui laman tersebut dibawah ini:

  • Buka laman www.cekresi.com/cek-resi-standard-express-lwe.php melalui browser HP atau PC kamu.
  • Silakan isi nomor resi Shopee Standard Express ke kolom tersedia.
  • Klik Cek Resi.
  • Terakhir, tunggu beberapa saat hingga data pesanan Standard Express berhasil diketahui.

Metode 5. via Website Resinesia

Resinesia menjadi salah satu situs tracking yang berguna untuk melacak nomor resi semua ekspedisi, termasuk Shopee Standard Express. Kamu dapat menggunakan layanannya dengan mengikuti tutorial berikut:

  • Akses website www.resinesia.com/tracking/standard-express/.
  • Geser ke bawah untuk menemukan tombol Lacak Paket Sekarang. Opsi ini ditandai dengan simbol persegi berwarna biru.
  • Jika sudah ketemu, tekan tombol tersebut.
  • Isi nomor resi Shopee Standard Express ke kolom tersedia.
  • Pada bagian Pilih Kurir, ketuk opsi Shopee Express.
  • Klik Cek Resi.
  • Informasi tentang lokasi keberadaan pesanan dan statusnya sudah berhasil diketahui.

Metode 6. via Website Everpro

Kamu pun dapat menggunakan website Everpro untuk melacak pesanan dari Standard Express dengan nomor resi. Berikut tutorialnya yang bisa dicoba, yaitu:

  • Buka laman https://everpro.id/cek-resi/ melalui peramban browser HP atau laptop kamu.
  • Masukkan nomor resi Standard Express ke kolom tersedia.
  • Pada bagian Pilih Kurir, tekan tombol Shopee Express.
  • Klik Lacak Paket.
  • Informasi mengenai status pesanan dan lokasi keberadaannya akan muncul di layar.
  • Pastikan barang tersebut akan tiba di alamat tujuan tepat waktu.
  • Jika sudah melampaui estimasi waktu, segera hubungi pihak Shopee untuk diproses lebih lanjut.

Demikian panduan lengkap tentang cara mengecek resi Standar Expres dengan cepat dan mudah. Kamu bisa menggunakan situs resmi, hingga Bea Cukai untuk melacak pesanan yang dikirim dari luar negeri. Pastikan barang tersebut akan tiba di alamat tujuan tepat waktu. Semoga bermanfaat!